Quantcast
Channel: Berita Trans
Viewing all articles
Browse latest Browse all 12791

Dua UPT BPSDM Perhubungan Raih Penghargaan Terbaik Dari Itjen Kemhub

$
0
0

JAKARTA (Beratrans.com) – Dua Unit Pelaksana teknis (UPT) BPSDM Perhubungan meneroima penghargaan sebagai lembaga eselon III terbaik, masing-masing Politeknik Penerbangan (Poltekpen) Surabaya atau dulu bernama ATKP Surabaya dan PIP Semarang.

Mereka (Poltekpen Surabaya dan PIP Semarang) menerima pengharaan peringkat kedua dan ketiga. Sedang peringkat pertama untuk lembaga eselon III adalah Balai Teknik Penerbangan.

Penghargaan Unit Kerja dengan Kinerja Terbaik di Lingkungan Kementerian Perhubungan Tahun 2017, dilakukan di Ruang Brawijaya, Kementerian Perubungan, Jakarta, Senin (18/9/2017).

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Menteri Perhubungan kepada Direktur Politeknik Penerbangan Surabaya Ir. Setiyo, MM. Pada waktu bersamaan penghargaan juga diterima Direktur PIP Semarang Capt. Marihot Simanjunak, MM yang diserahkan oleh Irjen Kemhub Dr. Wahju Satrio Utomo.

Penghargaan kepada PIP Semarang diserahkan Inspektur Jenderal, Kementerian Perhubungan (Kemhub), Dr.Wahju Satrio Utomo kepada Direktur PIP Semarang, Capt. Marihot Simanjuntak, MM.

Dalam sambutannya Irjen Kemhub menyebutkan, pemberian Penghargaan Unit Kerja dengan Kinerja Terbaik di lingkungan Kemenhub Tahun 2017 dimaksudkan sebagai proses awal dari pembangunan unit kerja untuk memperoleh predikat menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) / Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) tahun 2018.

Mereka itu yang telah ditetapkan sebagai salah satu agenda prioritas nasional, khususnya dalam program penguatan pengawasan road map reformasi birokrasi 2015-2019.

Selain kedua UPT BPSDMP tersebut, ada unit kerja lain di Kementerian Perhubungan yang menerima penghargaan dalam kategori yang berbeda. Penghargaan tersebut diberikan dalam rangka perayaan Hari Perhubungan Nasional (harhubnas) tahun 2017.(helmi)

The post Dua UPT BPSDM Perhubungan Raih Penghargaan Terbaik Dari Itjen Kemhub appeared first on Berita Trans.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 12791

Trending Articles