CILACAP (BeritaTrans.com) – Kementerian Perhubungan akan melakukan perluasan terminal tipe A yang melayani angkutan antar kota antar propinsi (AKAP) di Cilacap, Jawa Tengah.
Hal itu disampaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi usai menyaksikan sendiri antusias pengguna jasa bus yang masih cukup tinggi di Bangga Mbangun Desa, Cilacap, Ahad (6/8/2017)
“Cilacap memiliki terminal yang bagus, Pak Bupati berjanji menambah lagi tanah, nanti kalau nambah tanah, kita bangun lagi,” jelas Menhub.
Hal ini dilakukan Kemhub guna menarik minat masyarakat kembali beralih menggunakan angkutan bus yang sudah mulai menurun.
“Kita ingin terminalnya bagus, aman, bebas calo busnya juga bagus-bagus pasti orang mau,” ujarnya.
Apalagi, kata Menhub, angkutan bus memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan dengan angkutan umum lainnya, karena kemampuannya yang bisa point to point.
Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamudji menyampaikan antusiasme dan kesiapannya untuk membebaskan lahan terkait rencana perluasan Terminal Bus Tipe A di Bangun Desa, Cilacap.
“Dengan dibangunnya terminal maka ekonomi akan meningkat, arus perdagangan secara otomatis lebih mudah,” ungkap Tatto.
Dibangun sejak tahun 2014 hingga 2016, saat ini Terminal Bangga Mbangun Desa memiliki luas 9.885 m2. Terminal ini dilengkapi tiga jalur kedatangan (AKAP, AKDP, dan Angkot), sembilan jalur keberangkatan AKDP, lima jalur AKAP, dan satu jalur keberangkatan angkot.
Dengan luas gedung terminal penumpang 865,2 meter persegi, saat ini Terminal Bangga Mbangun Desa Cilacap melayani delapan trayek AKAP dan tujuh trayek AKDP. (omy)
The post Kemhub Perluas Terminal A, Bupati Cilacap Siap Bebaskan Lahannya appeared first on Berita Trans.