Quantcast
Channel: Berita Trans
Viewing all articles
Browse latest Browse all 12791

Kapal Pesiar Dari Australia Silih Berganti Kunjungi Labuan Bajo

$
0
0

LABUAN BAJO (BeritaTrans.com) – Kedatangan MV Seven Seas Navigator dengan membawa 462 traveler mancanegara di perairan Labuan Bajo, Kecamatan Manggarai, Nusa Tenggara Timur, Sabtu (11/3/2017) siang, menjadi salah satu kapal pesiar dari Australia yang silih berganti datang ke obyek wisata natural dan eskotis di Indonesia.

seven seas navigator

Sehari sebelumnya, kapal pesiar MV Coral Discoverer tiba ke Pulau Rinca, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Jumat (10/3/2017). Dalam kapal itu terdapat 48 wisatawan dari Australia

Pada Selasa, 14 Maret 2016, akan datang lagi kapal pesiar dengan mengangkut ratusan turis mancanegara ke Labuan Bajo. Kapal tersebut adalah MV Insignia GT 15.180. Kapal dengan panjang ini 167.55 meter berangkat dari Darwin, lalu ke Pelabuhan Benoa dan terakhir di Pulau Komodo, Labuan Bajo. Penumpangnya sebanyak 195 wisatawan dan 460 kru

Kedatangan turis dari kapal pesiar itu selalu saja disambut Kepala Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Labuan Bajo Ditjen Perhubungan Laut, Usman Husen, bersama jajarannya.

“Kami memberikan pelayanan yang dibutuhkan oleh pihak kapal dan agen kapal. Selain itu, kami ikut menyambut turis dalam rangka berkontribusi memajukan pariwisata Indonesia,” tutur Usman kepada BeritaTrans.com dan tabloid mingguan BeritaTrans .

3 PULAU BESAR
Turis mancanegara memang sedang ‘booming’ untuk menikmati eksotisnya Taman Nasional Komodo, yang terdiri atas tiga pulau besar Pulau Komodo, Pulau Rinca, dan Pulau Padar serta beberapa pulau kecil. Wilayah darat taman nasional ini 603 km² dan wilayah total adalah 1817 km².

Pada tahun 1980, wikipedia merilis taman nasional ini didirikan untuk melindungi komodo dan habitatnya. Di sana terdapat 277 spesies hewan yang merupakan perpaduan hewan yang berasal dari Asia dan Australia, yang terdiri dari 32 spesies mamalia, 128 spesies burung, dan 37 spesies reptilia. Bersama dengan komodo, setidaknya 25 spesies hewan darat dan burung termasuk hewan yang dilindungi, karena jumlahnya yang terbatas atau terbatasnya penyebaran mereka.

Selain itu, di kawasan ini terdapat pula terumbu karang. Setidaknya terdapat 253 spesies karang pembentuk terumbu yang ditemukan di sana, dengan sekitar 1.000 spesies ikan. Keindahan terumbu ini menarik minat wisatawan asing untuk berenang atau menyelam di perairan ini.

Pulau-pulau ini aslinya adalah pulau vulkanis. Jumlah penduduk di wilayah ini kurang lebih adalah 4.000 jiwa. Pada tahun 1991 taman nasional ini diterima sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.

Pada tanggal 11 November 2011, New 7 Wonders telah mengumumkan pemenang sementara, dan Taman Nasional Komodo masuk kedalam jajaran pemenang tersebut bersama dengan, Hutan Amazon, Teluk Halong, Air Terjun Iguazu, Pulau Jeju, Sungai Bawah Tanah Puerto Princesa, dan Table Mountain. Taman Nasional Komodo mendapatkan suara terbanyak

The post Kapal Pesiar Dari Australia Silih Berganti Kunjungi Labuan Bajo appeared first on Berita Trans.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 12791

Trending Articles